Mengenai Kerja Part Time di Jerman yang Bebas Pajak. kali ini saya ingin share mengenai mencari kerja part time di Jerman. Saya ibu rumah tangga dengan 2 anak usia 5 dan 3 tahun, ingin sesekali punya waktu sendiri tanpa di recoki anak-anak haha.. untuk membuat jiwa saya tetap waras ingin punya aktifitas luar rumah, selain menyenangkan bisa menghasilkan recehan uang buat beli bunga anggrek haha.
Saya suka berkebun, saya suka bunga anggrek jadi saya ingin kerjaannya ada hubungannya dengan yang saya suka, maka kerja di kebun / Garten adalah pilihan tepat. Kerjaan ini minijob artinya untuk penghasilan maksimal 450 euro bersih bebas pajak dan tidak perlu punya asuransi sendiri (pakai asuransi keluarga punya suami).
Baca juga: Menjadi Ibu Rumah Tangga di Jerman
2 website yang saya (daftar) gunakan untuk mencari kerja part tima minijob di Jerman:
- www.betreut.de di web ini saya seringkali dapat penawaran untuk upgrade keanggotaan berbayar, nah berdasarkan pengalaman saya tidak perlu upgrade juga dapat kerjaan ko, malah saya baca-baca (google) pengalaman mereka yang upgrade ternyata mengecewakan, alias ga dapat kerjaan cepat seperti yang diinginkan.
- www.haushaltsjob-boerse.de/ web ini sama seperti betreut.de untuk pencari kerja part tima dan tipe kerjaan juga sama. Yang membedakan web haushaltsjob-boerse ini dengan betreut.de adalah bisa juga kerja lebih dari 450 Euro, namun tentu harus bayar pajak ya.
Gaji kerja part time di Jerman begini maksimal boleh nya terima 450 Euro (bebas pajak), jam kerjanya tergantung gaji yang di terima. Misal gaji nya 10 Euro per jam berarti bisa kerja 45 jam dalam sebulan, kalau di rupiahkan gaji Rp.150.000/jam . Kerja minijob di Jerman begini terlindung asuransi asal kalian (pekerja) dan pemberi kerja sama-sama sudah daftar di kedua website diatas.
Baca juga: 5 Hal Perbedaan Antara di Jerman dan Indonesia | Edisi Liburan ke Indonesia
Pada kedua website tersebut kategori pekerjaan yang tersedia bisa dipilih adalah Haushalt, Garten, Kinder, Senioren, dan Tiere.
Haushalt. Banyak sekali lowongannya, kebanyakan minta yang sudah berpengalaman. Kerjaannya bebersih rumah orang, bisa tiap hari atau hanya 1-3 hari per minggu, tinggal baca profil/keterangan pemberi kerjaannya. Jam kerja mulai 2 – 4 jam per sekali kerja, jadi tinggal di kalikan gaji tahu deh dapat berapanya.
Garten. Lowongannya tidak banyak, namun kalau sudah dapat 2 tempat kerja saja ya sudah sangat baguslah, karena kerja di kebun kan paling tidak minimal 2 jam an tiap kali kerja. Berdasarkan pengalamanku 5 jam nonstop kerja di kebun bikin tangan (kanan) lemes tak bertenaga haha. Pada lain waktu saya akan cerita tersendiri mengenai kerja di kebun ini, menyenangkan sekali buat yang suka berkebun seperti saya.
Kinder. Kerjaannya menjaga anak, misal antar jemput anak ke taman kanak-kanak, jagain anak saat ortu bekerja atau ada keperluan ke luar rumah, atau mengajak anak bermain.
Senioren. Kerjaannya ngurusin orang lanjut usia, ada yang nemani lansia belanja ke supermarket, atau kita nya pergi belanja sendiri nanti di kasih daftar belanjaannya. Bisa juga masakin si lansia, menemani kalau keluarga si lansia sedang tidak di rumah.
Tiere. Kerjaannya ngurusin hewan peliharaan, kebanyakan anjing dan kucing. Kalau anjing bawa jalan-jalan keliling sekitar perumahan dalam bahasa Jerman istilahnya Gassi.
Seringkali saya mendapat pertanyaan mereka yang ingin kerja kasar ke Jerman, kerja bebersih, kerja cuci piring, ngurus anak atau mereka bilang mau kerja babu ke Jerman haha .. di Jerman tidak ada TKW atau TKI saudara-saudara.
Tulisan Terkini
- Beli Anggrek Bulan Impian Phalaenopsis Wild Cat dan Daun Lurik di Orchibias Jerman
- Penipuan Permintaan Uang Paypal Tahun 2023 Apa yang harus dilakukan
- Moss Hitam Kadaka dan Moss Putih Spagnum Mana yang Bagus Buat Media Anggrek
Video Mengenai Kerja Part Time di Jerman
Bagi kalian yang tertarik kerja ke Jerman, kerja beneran ya bukan kerja kasar. Baca di 3 kisah WNI di Jerman berikut ini:
- Mau kerja ke Jerman tapi tidak bisa bahasa Jerman?. Bisa kok!. Wahyu Asri Kusumawardani adalah gadis asal Bogor yang kini merintis karir dalam bidang Business Intelligence di Delivery Hero, Berlin.
- Sakti Reysaputra Membuat Game di Siang Hari, Jadi Koki di Malam Hari Kerja di Jerman.
- Glen Mohlberg orang Indonesia kepala restoran Berkarir di Perusahaan Kereta Api Jerman.
Pekerjaan apa yang dibutuhkan di Jerman?
- Pengembang perangkat lunak, arsitek, pemrogram (Software developers, architects, programmers).
- Insinyur elektronik, listrik, tukang listrik (Electronics engineers, electricians, electrical fitters).
- Perawat (Nurses).
- Konsultan IT, analis IT (IT consultants, IT analysts).
- Ekonom, pakar manajemen bisnis (Economists, business management experts).
- Penasihat pelanggan, manajer akun (Customer advisors, account managers).
- Asisten produksi (Production assistants).
- Perwakilan / asisten penjualan (Sales representatives/assistants).
- Manajer penjualan, manajer produk (Sales managers, product managers).
- Arsitek, insinyur sipil (Architects, civil engineers).
Baca juga: 7 Kelakuan Unik Suami Jermanku yang Bikin Makin CintaÂ
2 website untuk mencari kerja ke Jerman buat kamu yang masih di Indonesia:
- Make it in Germany adalah adalah portal pemerintah Jerman untuk para profesional yang memenuhi syarat dari seluruh dunia untuk untuk bermigrasi ke Jerman. Daftar lowongan pekerjaan Make it in Germany membantu para profesional yang cakap mencari lowongan yang sesuai dan mencari tahu sektor dan wilayah mana yang kekurangan staf yang berkualitas.
- https://jobs.thelocal.de/ English-language jobs in Germany buat kamu yang ingin mencari kerja ke Jerman dengan kemampuan Bahasa Inggris bisa cari lowongannya di web ini.
Demikianlah ceritaku Mengenai Kerja Part Time di Jerman yang Bebas Pajak. Kalau suka tulisan saya ini, silakan klik tombol share/berbagi dibawah postingan ini, terima kasih 🙂 .
Jangan lupa subscribe follow blog saya, supaya tidak ketinggalan postingan tentang Jerman berikutnya, kolom berlangganan mengikuti blog ada dibagian kanan atas postingan.
Baca juga Postinganku kategori Mixed Marriage
Sumber bacaan:
Hai Jessmite, iya ngurusin kebun/taman orang, klo tempatku kerja karena si ibu nya ga bisa bungkuk lama, makanya butuh bantuan ngurusin kebun nya. Ga terasa 5 jam karena saya suka ngerjainnya..
Mengenai istirahat, barusan saya google aturan di Jerman. Untuk part time yg kerja 6 jam, istirahat 30 menit, yg kerja 9 jam, istirahat 45 menit, bisa ga diambil sekaligus. Kalau saya kerja 5 jam ga ada istirahat jadinya 🙂 .
Kerja di kebun itu kayak taman bunga ya di rumah orang ya mbak? Nonstop 5 jam nggak ada istirahatnya?
Hai Phebie saya kerja di kebun, kerja dengan tanaman 🙂 . Sudah seminggu lebih toko2 dan perkantoran tutup, yang buka Bank, supermarket, kantor pos, toko daging, apotek, dan supir bus masih kerja seperti biasa.
Kalau di kondisi sekarang bagaimana mba di Jerman dengan pekerjaan-pekerjaan seperti di atas….