Suasana Musim Semi di Sekitarku

Suasana Musim Semi di Sekitarku. Saat ini sudah musim semi, cuaca sudah mulai hangat, kalau saya bilang malah terlalu hangat untuk ukuran musim semi. Suhu sekitar 20-23 derajat C cocoknya buat awal musim panas dong ya 🙂 .

Per tanggal 30 Maret nanti akan dimulai waktu musim panas. Menurut om Wiki sistem “Waktu Musim Panas” adalah dimana waktu resmi dimajukan (biasanya) satu jam lebih awal dan diberlakukan selama musim semi dan musim panas. Hal ini dimaksudkan untuk lebih menyesuaikan jam ketika hari masih terang dengan jam kegiatan kerja dan sekolah. Horeee berarti tidur bisa 1 jam lebih lama hehe sebenarnya tidak berpengaruh buat saya yang lebih banyak dirumah saja dan tidak perlu bangun pagi buta 😀 .

Ketika musim dingin perbedaan waktu Jerman dan Indonesia (WIB) 6 jam, akhir Maret nanti akan beda 5 jam. Di tanah air waktunya lebih duluan, jadi kalau sahabat blogger bangun tidur di pagi hari jam 6 pagi, nah saya baru mau tidur malam hari jam 23 itu kalau tidak begadang :mrgreen: . Makanya kalau komentar kalian dibalasnya lama ya karena perbedaan waktu tersebut. Saya juga tidak lagi menahan “memoderasi” komentar blog (kecuali kalau yang baru pertama kali komen) karena alasan perbedaan waktu tersebut. Ko ga enak ya nahan komentar masuk terlalu lama untuk tayang hehe.

Cukup membicarakan “Waktu Musim Panas“, sekarang saya ingin memperlihatkan foto-foto dan video singkat suasana musim semi disekitar saya. Tentu saja yang berhubungan dengan tanaman yaa tetep 😎 .

1. Toko-toko bunga dan atau retail tanaman

Bunga-bunga musim semi yang dijual membuat “lapar mata”, padahal saya sudah nanam sendiri loh, namun melihat yang sudah mekar rasanya beda deh 😳 .

Suasana Musim Semi di Sekitarku. Ajaib deh tahun ini, bulan Februari sudah keluar edisi Bunga-bunga Musim Semi. Jerman Foto 6 Februari 2014

Ajaib deh tahun ini, bulan Februari sudah keluar edisi Bunga-bunga Musim Semi. Jerman Foto 6 Februari 2014

 

Bunga-bunga musim semi yang dijajakan di toko bunga. Foto 6 Februari 2014

Bunga-bunga musim semi yang dijajakan di toko bunga. Foto 6 Februari 2014

 

Pengen beli semua bunga-bunganya

Pengen beli semua bunga-bunganya

 

Menahan diri untuk tidak beli, cukup melihat-lihat saja bunga-bunga yang di Jual

Menahan diri untuk tidak beli, cukup melihat-lihat saja bunga-bunga yang di Jual

Lihat koleksi retail tanaman lainnya yukk

 

Musim semi tahun ini datang lebih awal, cuaca sejak bulan Februari sudah mulai hangat, salju entah lagi pergi kemana, lupa mampir ke mari 😀 . Padahal tahun lalu 2013 sampai bulan April salju masih sesekali turun dan cuaca masih dingiiiinnn.

Koleksi retail tanaman lainnya lagi nih

 

2. Bunga-bunga musim semi di Jalanan

Pohon ini mirip bunga sakura, tapi jujur saya tidak yakin. Jadi buat yang tahu namanya mohon infonya dong ❓ .

Pohon Musim semi di pinggir jalan, tidak tahu namanya. Bunganya keluar duluan, setelah itu baru tumbuh daunnya. Foto 15 Feb 2014

Pohon Musim semi di pinggir jalan, tidak tahu namanya. Bunganya keluar duluan, setelah itu baru tumbuh daunnya. Foto 15 Feb 2014

 

Pohon Musim semi. Small Spring tree

Pohon Musim semi. Small Spring tree

 

Coba lihat foto pohon dibawah ini, mirip kan foto diatas? Hanya pohon yang dibawah ini lebih tinggi

Pohon Musim semi tidak tahu namanya

Pohon Musim semi tidak tahu namanya

 

Die Schneeglöckchen (Galanthus) atau Snowdrop
Banyak ditemukan di taman-taman umum atau pekarangan rumah. 2 Tahun lalu saya nanam tidak numbuh huhu 🙁 kapok tidak mau nanam lagi, sepertinya bunga ini cocok ditanam di tanah yang luas dan tumbuh liar.

Video hamparan Schneeglöckchen (Galanthus) atau Snowdrop (22.02.2014):

Crocus. Bunga ini satu keluarga dengan bunga Iris

Bunga Crocus. Jika bunga ini sudah mekar ditaman-taman berarti sudah musim semi

Bunga Crocus. Jika bunga ini sudah mekar ditaman-taman berarti sudah musim semi

Dafodil (Narcissus) dikenal juga sebagai lonceng Paskah (Osterglöckchen) karena mekar biasanya sekitar perayaan Paskah.

Dafodil (Narcissus) menyemarakkan musim semi dan perayaan Paskah

Dafodil (Narcissus) menyemarakkan musim semi dan perayaan Paskah

 

Bunga Dafodil (Narcissus) tumbuh liar di tepi jalan

Bunga Dafodil (Narcissus) tumbuh liar di tepi jalan

 

Video bunga Dafodil (Narcissus) di tepi jalan (14.03.2014):

 

Pohon buah ceri tetanggaku, muncul banyak bakal bunganya sepertinya bulan depan baru akan mekar bunga-bunganya. Setelah berbunga baru tumbuh buahnya.

Pohon Ceri tetangga sudah banyak bakal bunganya

Pohon Ceri tetangga sudah banyak bakal bunganya

Pohon musim semi lagi, tidak tahu namanya. Bagi yang tahu mohon informasikan dong . Terima kasih untuk Haekal yang sudah memberitahukan nama pohon ini adalah Forsythia.

Pohon Musim semi, berbunga dulu lebatt setelah bunga rontok baru tumbuh daun-daunnya. Forsythia in full bloom Forsythias are popular early spring flowering shrubs in gardens and parks

Pohon Musim semi, berbunga dulu lebatt setelah bunga rontok baru tumbuh daun-daunnya. Forsythia in full bloom Forsythias are popular early spring flowering shrubs in gardens and parks

 

Tanaman (pohon) ini berbunga lebat berwarna kuning ketika awal musim semi, setelah bunganya rontok baru akan tumbuh daunnya. Saya perhatikan banyak halaman rumah orang dihiasi pohon ini.

Forsythia flower. Die Forsythien (Forsythia). Pohon Musim semi, cantik ya kalau dibentuk membulat

Forsythia flower. Die Forsythien (Forsythia). Pohon Musim semi, cantik ya kalau dibentuk membulat

 

3. Musim semi dibalkonku :).

 

Happiness is not in the mere possession of money; it lies in the joy of achievement, in the thrill of creative effort.” Franklin D. Roosevelt.

Buatku salah satu happiness adalah kalau saya masih bisa berkebun :mrgreen: .

 

Berkebun-Pursuingmydreams on youtube:

90 Comments

  1. danirachmat April 1, 2014
  2. pursuingmydreams March 30, 2014
  3. Gita March 29, 2014
  4. pursuingmydreams March 29, 2014
  5. Gita March 28, 2014
  6. pursuingmydreams March 26, 2014
  7. pursuingmydreams March 26, 2014
  8. pursuingmydreams March 26, 2014
  9. Pypy March 26, 2014
  10. bagaskawarasan March 25, 2014
  11. lingganingsih March 24, 2014
  12. pursuingmydreams March 23, 2014
  13. RY March 23, 2014
  14. Wong Ndeso 94 March 23, 2014
  15. pursuingmydreams March 22, 2014
  16. pursuingmydreams March 22, 2014
  17. pursuingmydreams March 22, 2014
  18. pursuingmydreams March 22, 2014
  19. prih March 22, 2014
  20. ded March 21, 2014
  21. mamipapa March 21, 2014
  22. giewahyudi March 21, 2014
  23. pursuingmydreams March 21, 2014
  24. pursuingmydreams March 21, 2014
  25. pursuingmydreams March 21, 2014
  26. pursuingmydreams March 21, 2014
  27. pursuingmydreams March 21, 2014
  28. Firsty Chrysant March 21, 2014
  29. Titik Asa March 21, 2014
  30. Gita March 21, 2014
  31. syifna March 21, 2014
  32. Ceritaeka March 21, 2014
  33. Chrismana"bee" March 21, 2014
  34. abi_gilang March 21, 2014
  35. Danan Wahyu Sumirat March 21, 2014
  36. pursuingmydreams March 20, 2014
  37. pursuingmydreams March 20, 2014
  38. pursuingmydreams March 20, 2014
  39. pursuingmydreams March 20, 2014
  40. pursuingmydreams March 20, 2014
  41. pursuingmydreams March 20, 2014
  42. jampang March 20, 2014
  43. pursuingmydreams March 20, 2014
  44. pursuingmydreams March 20, 2014
  45. pursuingmydreams March 20, 2014
  46. pursuingmydreams March 20, 2014
  47. pursuingmydreams March 20, 2014
  48. pursuingmydreams March 20, 2014
  49. pursuingmydreams March 20, 2014
  50. RY March 20, 2014
  51. aftri March 20, 2014
  52. Riri March 20, 2014
  53. Rahmat_98 March 20, 2014
  54. pursuingmydreams March 20, 2014
  55. pursuingmydreams March 20, 2014
  56. pursuingmydreams March 20, 2014
  57. siti March 20, 2014
  58. febryfawzi March 20, 2014
  59. pursuingmydreams March 20, 2014
  60. pursuingmydreams March 20, 2014
  61. pursuingmydreams March 20, 2014
  62. pursuingmydreams March 20, 2014
  63. pursuingmydreams March 20, 2014
  64. pursuingmydreams March 20, 2014
  65. pursuingmydreams March 20, 2014
  66. pursuingmydreams March 20, 2014
  67. pursuingmydreams March 20, 2014
  68. pursuingmydreams March 20, 2014
  69. Danan Wahyu Sumirat March 20, 2014
  70. Susleni Sinaga March 20, 2014
  71. astridtumewu March 20, 2014
  72. Firsty Chrysant March 20, 2014
  73. yantiizza March 20, 2014
  74. ladeva March 20, 2014
  75. Chrismana"bee" March 20, 2014
  76. jampang March 20, 2014
  77. chris13jkt March 20, 2014
  78. ysalma March 20, 2014
  79. rianamaku March 20, 2014
  80. Rahmat_98 March 20, 2014
  81. sekotheng March 20, 2014
  82. officialchitras March 20, 2014
  83. febryfawzi March 20, 2014
  84. rachma23 March 20, 2014
  85. Hari March 20, 2014
  86. siti March 20, 2014
  87. Arman March 20, 2014
  88. ahsanfile March 20, 2014
  89. iphong March 19, 2014
  90. potretbikers March 19, 2014
error: Content is protected !!